Jelang Pertandingan Piala Asia U-20 2023, Ronaldo : Jangan Takut Hadapi Irak - Selayang Kabar

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Rabu, 01 Maret 2023

Jelang Pertandingan Piala Asia U-20 2023, Ronaldo : Jangan Takut Hadapi Irak

 


Ronaldo Kweteh Kapten Timnas U-20, jangan takut menghadapi Irak
(foto : timnas.co)

Jelang Pertandingan Perdana Piala Asia U-20 2023, Timnas U-20 vs Irak, Ronaldo Kapten Timnas U-20 : Jangan Takut Hadapi Irak

SELAYANGKABAR.COM - Pada hari ini Rabu (1/3/2023), Timnas U-20 akan melakukan laga pertama dalam fase Grup A Piala Asia U-20 2023.


Ronaldo Kwateh, kapten Timnas Indonesia U-20 memberikan motivasi untuk mengangkat moral teamnya sebelum menghadapi Irak, pada hari ini, Rabu (1/3/2023).


Ia memotivasi dan meminta timnya tidak takut menghadapi Irak.



Dalam laga pertama ini Timnas U-20 akan berhadapan dengan Irak, di Stadion Lokomotiv Tashkent.


Secara statistik, Irak memang lebih difavoritkan jika dibandingkan Timnas U-20.


Namun hal tersebut tidak menjadi halangan bagi Timnas Indonesia untuk tetap bersemangat dan siap tempur.


Peluang untuk menang tetap selalu terbuka bagi Timnas U-20.


Untuk menghdapi kompetisi ini, Garuda Nusantara Muda telah melakukan persiapan khusus.


Persiapan berupa pemusatan latihan yang dilakukan di Jakarta selama tiga minggu yang berakhir pada akhir Februari kemarin.



Sebagai persiapan tambahan, Garuda Muda juga sempat menjalani pertandingan uji coba dengan beberapa peserta lain beberapa waktu yang lalu.


Pertandingan uji coba tersebut dirangkum dalam sebuah turnamen mini yang dilangsungkan di Jakarta pada Februaei 2023 lalu.


Turnamen mini tersebut diikuti oleh Fiji, Selandia Baru, dan Guatemala.


Kompetisi tersebut telah dilaksanakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.


Dikutip dari sportdetik.com, Ronaldo menyampaikan jika Irak adalah team  baik, namun kita jangan takut sebelum bertanding.


Lebih baik fokus ke tim kita, dan menunjukkan yang terbaik.



Ronaldo juga menggambarkan kondisi rekan - rekan Timnas Indonesia U-20. Mereka telah berada di Uzbekistan selama 4 hari. Menurutnya, mereka sudah dapat beradaptasi dengan udara dingin di Uzbekistan.


Selama pertandingan, team asuhan Shin Tae Yong ini ada bermukim, berlatih dan bertanding di Kota Tashkent.


Suhu di Toka Tashkent itu sendiri mencapai 2 hingga 14 derajat celcius.***

HALAMAN SELANJUTNYA:


Post Top Ad

Responsive Ads Here